Monday, January 13, 2020

Makalah Paradigma Pendidikan Islam



BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Pendidikan Islam mendorong generasi untuk berubah dan memaksimalkan potensi dalam melaksanakan tugasnya sebagai abid dan khalifah dengan rasa tanggung jawab. Pribadi yang tangguh dan cinta ilmu pengetahuan yang lahir dari luaran pendidikan Islam, maka komunitas sosial akan mengalami perubahan kepada yang lebih baik berdasarkan tuntutan dan kebutuhan zaman. 

Upaya memahami suatu pendidikan tidak bisa hanya dengan melihat ‘sepotong’ apa yang ditemukan dalam realitas penyelenggaraan pendidikan tersebut, tapi harus memandangnya dari landasan sistem nilai yang menjadi basis paradigmanya. Sebab, bisa jadi problem yang muncul dalam realitas pendidikan tersebut hanyalah turunan masalah dari ketidak-memadaian sebuah paradigma. Oleh karenanya langkah terus menerus dalam melakukan kaji ulang dan merumuskan kembali paradigma pendidikan tidak boleh berhenti. Untuk memahami pendidikan Islam berarti kita harus melihat aspek utama misi agama Islam yang diturunkan kepada umat manusia dari sisi pedagogis. Islam sebagai ajaran Allah swt, sesungguhnya merefleksikan paradigma pendidikan yang mampu membimbing dan mengarahkan manusia, sehingga menjadi manusia sempurna.  

B.Rumusan Masalah
1.Bagaimana pengertian paradigma pendidikan Islam?
2.Bagaimana pemetaan pemikiran Islam kontemporer di Indonesia?

C.Tujuan Penulisan
1.Untuk mengetahui pengertian paradigma pendidikan Islam.
2.Untuk mengetahui pemetaan pemikiran Islam kontemporer di Indonesia.



BAB II
PEMBAHASAN

A.Pengertian Paradigma Pendidikan Islam
Ilmu pendidikan Islam adalah salah satu paradigma dalam dunia pendidikan. Paradigma secara etimologis, berasal dari bahasa Inggris, paradigm berarti type of something, model, pattern (bentuk sesuatu, model, pola). Dalam bahasa Yunani, paradigma berasal dari kata para (di samping, disebelah) dan kata dekyanai (memperlihatkan yang berarti: model, contoh, arketipe, ideal). 

Secara terminologis, paradigma berarti a total view of a problem ; a total outloook, not just a problem in isolation. Paradigma adalah cara pandang atau cara berpikir tentang sesuatu. Dalam kamus filsafat terdapat beberapa pengertian paradigma, diantaranya sebagai berikut: 

1.Cara memandang sesuatu.
2.Dalam ilmu pengetahuan diartikan sebagai model, pola, ideal. Dari model-model ini berbagai fenemona dipandang dan dijelaskan.
3.Totalitas premis-premis teoritis dan metodologis yang menentukan atau mendefinisikan suatu studi ilmiah konkret. 
4.Dasar untuk menyeleksi problem-problem. 

Konsep paradigma bermula dari kajian sejarah dan filsafat sains kemudian konsep serta pengertian paradigma juga telah digunakan oleh ahli-ahli ilmu tingkah laku (behavioral sciences). Secara sederhana paradigma diartikan sebagai cara pandang dan cara berfikir. Paradigma sebagai dasar sisitem pendidikan adalah cara berfikir atau sketsa pandang menyeluruh yang mendasari rancang bangunan suatu sistem pendidikan.


Silahkan bagi yang ingin mengunduh file pdf bisa mengunduhnya dengan klik tombol dibawah ini.

No comments:
Write comments

Silahkan berkomentar demi untuk membangun web kami ke yang lebih baik. Terimakasih telah berkunjung.